Home » , » BlackBerry Z10

BlackBerry Z10

BlackBerry Z10 - Walaupun ulasan ini bisa dikatakan terlambat namun saya coba tulis dari beberapa rangkuman yang ada.  Perangkat Handset ini adalah sebuah telepon seluler pintar (SmartPhone) dengan layar sentuh (touchscreen) yang dapat dibilang secara keseluruhan dan tidak ada tombol fisik maupun on-screen button.

Seperti terlihat dari gambar diatas, hanya ada sebuah kamera untuk videcall dengan kapasitas 2 MP yang dapat merekam video 720p, sebuah LED notification dan logo BlackBerry pada bagian bawah layar.   

Produk ini dikeluarkan juga untuk memperkenalkan Operation System BlackBerry yaitu OS BlackBerry 10. Sepertinya ini yang menjadikan dasar nama belakang dari produk terbaru ini yaitu Z10. OS tersebut didukung dengan sebuah prosesor yang mempunyai kecepatan akselerasi 1.5 GHz. (Dan kabarnya sekarang dapat di upgrade menjadi seri10.1. Dengan beberapa kelebihan seperti menambahkan fitur HDR (High Dynamic Eange) pada kamera untuk pencahyaan yang kurang, meningkatkan kemampuian aplikasi, Instant Action, perbaikan serta peningkatan daya baterai, dan lain sebagainya.)

Ada beberapa fitur tambahan yang menjadi andalan dari produk ini, diantaranya adalah : BlackBerry Hub yaitu sistem dimana semua percakapan pengguna dari media sosial, teks dan email serta panggilan dikelola dalam satu tempat. Juga untuk layanan BBM (BlackBerry Messenger) dapat digunakan walau tidak berlangganan BIS (BlackBerry Internet Service). Kabar terbaru ialah Instagram versi 3.4.4 untuk BlackBerry Z10 telah dapat diunduh secara gratis dalam format BAR dan berukuran 14,8 MB. Aplikasi ini dikabarkan juga memiliki tampilan, fitur, dan fungsi yang sama dengan aplikasi resmi yang dikeluarkan Instagram untuk perangkat lainnya. Kabarnya performa untuk voice control dari BlackBerry Z10 lebih baik dibandingkan dengan Siri dari iPhone.

Selain dari fitur, model dan perangkat lainnya juga mengalami peningkatan spesifikasi seperti, desain layar full touchscreen dengan ukuran 4,2 inchi dengan empat point multi touch IPS LCD display dengan resolusi 1280 x 768 serta 356 ppi. Berbeda jika dibandingkan dengan produk Blackberry seri touchscreen yang telah diluncurkan sebelumnya. BlakBerry Z10 memiliki bobot 135,4 gram ini karena bahan terbuat dari sejenis plastik untuk bagian depan dan sejenis plastik berlapis karet untuk bagian belakangnya.

Juga untuk prosesor menggunakan dual core 1,5 GHz, RAM 2 GB dan 16 GB flash yang dapat diperbesar hingga 32 GB untuk media penyimpanan, juga sudah didukung oleh jaringan 4G LTE dan juga HSPA+ yang mempercepat jaringan koneksi internet ketika browsing ataupun download. Untuk kamera memiliki resolusi 8 MP yang dilengkapi dengan autofocus, LED flash, 5x digital zoom, serta 1080p HD video recording.


BlackBerry Z10 diproduksi dengan tampilan casing dua warna yaitu warna hitam dan putih. (Namun ada juga edisi warna merah yang diperuntukkan bagi para developer, dimana merupakan ungkapan rasa terimakasih BlackBerry untuk para pengembang (developer) aplikasi BlackBerry 10 dan hanya diproduksi sebanyak 12.000 unit.) Juga ada semacam casing khusus yang dijual sebagai pelengkap karena untuk Z10 tidak ada "pouch" seperti edisi sebelumnya.

Harga untuk BlackBerry Z10 saat ini adalah di kisaran Rp. 6.200.000,- hingga 6.650.000,-. Jadi buat teman teman yang berminat semoga artikel ini dapat membantu.

0 comments:

Post a Comment

Yuk Baca. Powered by Blogger.