Home » , » Cara Membuat Gudeg Jogja

Cara Membuat Gudeg Jogja

Cara Membuat Gudeg Jogja - Siapa yang tidak mengenal gudeg jogja, ya makanan khas yang berasal dari daerah Istimewa Jogjakarta ini memang sudah terkenal. Gudeg merupakan masakan yang terbuat atau berbahan dasar nangka muda yang dimasak dengan campuran santan yang biasanya ditambahi dengan telor ayam bulat.


Memang untuk pembuatannya bisa dibilang agak rumit karena makanan ini memang terdiri dari beberapa jenis makanan, seperti opor ayam kampung serta sambal krecek

Berikut adalah bahan bahan untuk membuat gudeg jogja :
    - 1 kg nangka muda dipotong potong seperti dadu
    - 5 - 8 butir telur rebus yang telah dikupas kulit cangkangnya agar bumbunya meresap
    - 1 liter air kelapa
    - 1 sendok teh cuka
    - 10 lembar daun salam
    - 8 iris lengkuas dengan ukuran ±8 cm yang diiris melintang
    - 200 gram gula merah, iris atau sisir halus
    - ±2 liter santan kelapa

Sedangkan untuk bumbu bumbu yang dihaluskan adalah :
    - 15 siung bawang merah
    - 10 siung bawang putih
    - 4 ½ sendok teh ketumbar
    - Garam secukupnya

Adapun cara membuat gudeg jogyakarta adalah sebagai berikut :
  • Siapkan panci dengan alas yang tebal, letakkan daun salam di dasar panci sebagai alas, lalu di atasnya letakkan irisan lengkuas atau laos. Kemudian masukkanlah kedalam panci dengan urutan potongan nangka muda, telur yang sudah direbus serta gula merah.
  • Campurkan bumbu yang telah dihaluskan sebelumnya dengan ½ liter air kelapa atau cuka serta aduk-aduk hingga rata dan larut lalu tuangkan ke dalam panci.
  • Tambahkan secukupnya air kelapa  setinggi permukaan nangka dan telur hingga terendam. Tutuplah panci dengan rapat (diatas api sedang selama 2 jam). Jika airnya sudah berkurang sedikit setelah dimasak, angkatlah terlebih dahulu telurnya dan sisihkan di tempat lain sementara agar tidak hancur.
  • Masukkanlah santan, aduk dengan menggunakan sendok kayu sambil ditekan untuk menghancurkan potongan nangka. Masukkan kembali telur yang tadi sudah dipisahkan sampai sedikit agak terkubur ke dalam nangka. 
  • Kemudian masaklah lagi dengan mengguaan api kecil sambil diaduk sesekali sampai benar-benar matang, ini membutuhkan waktu selama kira-kira 3 ½ jam atau saat santan habis terserap dan gudeg udah berwana coklat kemerahan.
  • Sajikan gudeg Jogja dengan tuangan kuah opor ayam secukupnya di atas gudeg nangka dan jangan lupa sambal kreceknya.
Demikian cara membuat gudeg jogjakarta, semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

0 comments:

Post a Comment

Yuk Baca. Powered by Blogger.